Download Status WA

Tutorial Mendownload Video Status WA (WhatApps) Di Android

Swakarta.com – Sebenarnya status wa bisa disimpan, cara menyimpannya pun cukup mudah, kita bisa menggunakan aplikasi pihak ke tiga atau pun kita download secara manual, namun untuk bisa melakukannya tentu ada triknya, maka supaya anda paham bagaimana trik untuk menyimpan video WA ke dalam galeri anda, simak caranya dibawah ini.

Cara menyimpan video dari whatsapp ke galeri

1. cara menyimpan secara manual

Jika anda ingin video yang ada di penyimpanan whatsapp dengan yang anda butuhkan saja, maka anda harus mengubah pengaturan yang ada dalam aplikasi whatsapp, yang artinya setiap video yang dikirim ke wa anda maka anda download secara manual, Berikut ini cara merubah supaya bisa anda download secara manual.

  • Buka Whatsapp pada hp anda
  • Pada halaman utama klik pada bagian titi tiga yang berada di pojok kanan atas
  • Kemudian scrol hingga menemukan menu Setting
  • Selanjutnya di halaman setting tersebut klik menu data dan penyimpanan
  • Kemudian pilih menu menggunakan data seluler dan menu menggunakan Wifi
  • Batalkan ceklis yang ada pada bagian pengaturan tadi.
  • Maka secara otomatis ketika video di kirim ke wa anda tidak akan langsung terdownload.
✅ BACA JUGA:   Bisakah Melihat Status WA Yang Hide?, Simak Caranya Berikut Ini.

2. cara menyimpan secara otomatis

Nah untuk cara satu ini berbanding terbalik dari cara yang sebelumnya, jika sebelumnya anda mendownload video dengan cara manual untuk cara selanjutnya anda bisa download dengan otomatis ke dalam galeri anda, untuk caranya mengubah pengaturannya ikuti trik sebagai berikut:

  • Buka Whatsapp pada hp anda
  • Pada halaman utama klik pada bagian titi tiga yang berada di pojok kanan atas
  • Kemudian scrol hingga menemukan menu Setting
  • Selanjutnya di halaman setting tersebut klik menu data dan penyimpanan
  • Kemudian pilih menu menggunakan data seluler dan menu menggunakan Wifi
  • Centang kedua kotak pada bagian menu tadi.
  • Maka secara otomatis ketika video di kirim ke wa anda akan langsung terdownload.
✅ BACA JUGA:   5 Cara Transfer Paket Data Telkomsel Dengan Mudah

3. Melalui File Manager

Jika 2 cara sebelumnya anda mengatur video yang masuk dalam penyimpanan wa anda, maka selanjutnya anda juga bisa mendownload status wa dari teman anda, kali ini anda tidak memerlukan bantuan aplikasi untuk mendownloadnya, anda bisa langsung mendownloadnya tanpa menggunakan aplikasi. Caranya simak di bawah ini.

Cara status wa tanpa aplikasi:

  • Buka file manager yang ada di HP android anda.
  • Masuk ke dalam penyimpanan internal.
  • Kemudian masuk ke folder Whatsapp.
  • masuk ke folder media dan pilih folder .statuses.
  • Dalam folder tersebut akan muncul semua cache dari status foto maupun video yang ada di wa anda.
  • Kemudian Pilih dan selanjutnya pindahkan status mana yang anda inginkan tadi.
  • Pindahkan diuar folder Whatsapp, maka status wa tadi akan terdeteksi di dalam galeri anda.
  • Anda juga bisa melihat status wa sudah melewati 24 jam.
✅ BACA JUGA:   3 Pilihan Drone Untuk Pemula 1 Jutaan Terbaik

4. Status Downloader untuk Whatsapp

Untuk trik selanjutnya anda bisa menggunakan aplikasi pihak ke 3 untuk mendownload status wa yang ada pada wa anda, aplikasi yang hanya berukuran 4MB ini mampu menyimpan status whatsapp baik itu foto maupun video. Selain ukurannya yang kecil, aplikasi ini juga sangat ringan dan cocok anda gunakan sebagai alat untuk membantu anda ketika mendownload sebuah story di WA.

Aplikasi ini mempunyai tampilan yang sederhana, sehingga membuat anda lebih mudah ketika menggunakannya. Aplikasi ini juga gratis dan dapat anda download di play store dan terbukti bisa mendownload video dan foto story wa teman anda.