Cara meningkatkan kualitas video

Cara Meningkatkan Kualitas Video Tanpa Alat Tambahan

Swakarta News – Video berkualitas tinggi merupakan kesukaan setiap orang sehingga banyak yang mencari cara meningkatkan kualitas video guna tampak lebih berkualitas. Namun, masih ada yang terkendala masalah biaya karena alat tambahan seperti kamera yang mahal.

Ketika menonton video yang ada di media sosial, kita cenderung lebih menyukai video yang tampak jernih dan jelas. Apalagi jika video tersebut memaksa kita melihat detail, seperti video kecantikan. Namun sayangnya, tidak semua orang memiliki biaya membeli alat tambahan.

Biasanya untuk mendapatkan video yang berkualitas tinggi, yang memproduksi video tersebut kebanyakan mempunyai alat seperti lightning, kamera yang canggih, dan microphone mahal. Tetapi, semua itu harganya sangat mahal dan sulit untuk dibeli.

Bagaimana Cara Meningkatkan Kualitas Video yang Efektif?

Banyak yang mencari tahu dan menggali informasi mengenai hal-hal yang berkaitan dengan meningkatkan kualitas dari video yang diproduksi. Tetapi pada kenyataannya, belum semua yang mendapat informasi yang sesuai dengan yang di ingini.

✅ BACA JUGA:   Sangat Mudah Digunakan Inilah 4 Aplikasi Cek Kesehatan Mata Gratis

Untuk dapat meningkatkan kualitas dari video yang kamu ingin keluarkan, dan ingin yang tanpa membeli alat lain, maka kamu harus coba cara ini. Jadi untuk meningkatkan kualitas pencahayaan atau video dengan getaran pada saat merekam, dapat menggunakan cara:

1. Meningkatkan Resolusi Video

Jika orang melihat video yang tidak proporsional cahayanya, maka banyak yang menganggap itu merupakan video kualitas rendah. Jadi, pasti ingin memperbaikinya agar dapat dilihat sebagai video yang baik. Maka dari itu, kamu dapat mencoba untuk memperbaiki resolusi.

Apa itu resolusi? Resolusi pada dasarnya adalah istilah untuk menjelaskan seberapa besar kepadatan pixel pada video yang dihasilkan. Resolusi yang menjadi cara untuk meningkatkan kualitas video ini mencakup pixel horizontal dan pixel vertikal, seperti 144p, 240p, hingga 4K.

Semakin besar resolusi, maka semakin jelas juga video kamu dapat dilihat oleh orang-orang. Jika pada resolusi rendah gambar terlihat kabur dan tidak jelas, maka dengan meningkatkan resolusi sama dengan membuat gambar menjadi lebih jelas untuk dapat dilihat.

2. Melakukan Video Enhancer

Ketika melihat sebuah video, kebanyakan masalahnya ada pada kecerahan, tingkat kestabilan, warna dan hal visual lainnya. Itu semua sangat krusial karena merupakan yang dilihat langsung dan membutuhkan cara meningkatkan kualitas video agar bagus.

✅ BACA JUGA:   Tutorial Menggabungkan File PDF Menjadi 1 File Saja

Untuk memperbaikinya, kamu dapat mendownload aplikasi yang merupakan video enhancer. Banyak aplikasi yang tersedia, mulai dari gratis hingga yang berbayar. Pada kebanyakan video enhancer juga tersedia menu untuk kamu dapat melakukan cut atau mengulang video.

Biasanya, video enhancer juga mengikutsertakan pemilihan untuk edit kecerahan, saturasi dan warna, tingkat kecepatan video, hingga resolusi. Tetapi tidak jarang ada video enhancer yang dapat membantu stability video agar terlihat tidak getar dalam memainkan videonya.

3. Menggunakan Software Editing yang Tepat

Untuk meningkatkan kualitas video pasti tidak bisa sembarangan. Maka dari itu, para produser atau tim kreatif akan menggunakan software agar editan yang dihasilkan menjadi sesuai dengan kenyamanan mata.

Hal ini semata-mata untuk membuat penikmat video yang dihasilkan menjadi lebih jelas menontonnya. Editan ini juga pastinya membutuhkan pembelajaran terlebih dahulu. Tetapi, beberapa aplikasi software yang sangat kami sarankan untuk memulai editing video adalah:

  • Topaz Video Enhance AI

Aplikasi pertama yang dapat kamu gunakan dalam mengedit video adalah Topaz Video Enhance AI. Ini karena kamu dapat memperbaiki resolusi video yang rendah hingga menjadi tinggi, bahkan hingga 8K.

✅ BACA JUGA:   Pilihan Laptop Pelajar Terbaik untuk Pembelajaran Daring

Dalam aplikasi ini juga tersedia menu split yang membuat editan bisa berbeda pada atas dan bawah, atau kiri dan kanan. Yang paling penting adalah aplikasi ini gratis dan dapat digunakan kapanpun dan dimanapun.

  • Cara Meningkatkan Kualitas Video Tanpa Alat Tambahan

Cara meningkatkan kualitas video juga bisa dilakukan melalui Final Cut Pro. Aplikasi ini sudah cukup terkenal dan banyak digunakan oleh editor-editor dalam mengerjakan hal berbau gratis.

Pada aplikasi ini, yang paling bisa dirasakan enaknya adalah dari tampilannya yang simpel. Jadi, pada saat mengerjakan editing juga tidak terganggu atau terdistraksi oleh yang lain.

  • Filmora

Untuk kamu yang ingin mengedit video yang sederhana, maka filmora adalah jawabannya. Didalamnya, menunya cukup simpel dan mudah dipahami.

Jadi, untuk mengedit video seperti untuk mengubah kecerahan, resolusi, hingga besarnya, aplikasi ini sangat cocok. Sehingga, kamu tidak membutuhkan ruang penyimpanan yang besar.

Ditengah kebutuhan video yang meningkat, tidak heran banyak orang yang ingin memproduksi video dengan kualitas bagus. Maka dari itu, banyak cara meningkatkan kualitas video dengan alat seadanya, dan hanya memerlukan edit yang cukup gampang dilakukan.