mengggunakan voucher lazada

Cara Menggunakan Voucher Lazada! Berikut Caranya

Ada Dua Jenis Voucher di Lazada, Berikut Cara Menggunakannya

Swakarta.com – Cara Menggunakan Voucher Lazada – Dalam aplikasi lazada, terdapat dua jenis voucher yang bisa kamu dapatkan sebagai pengguna dari aplikasi lazada.

Kamu bisa mendapatkan voucher ini dalam bentuk kode dan juga seller voucher dalam bentuk kupon yang bisa kamu kumpulkan.

Perbedaan utama dari dua jenis voucher ini adalah terletak pada cara menggunakannya. Yang satu bisa kamu gunakan secara otomatis, dan yang satunya lagi hanya bisa kamu gunakan jika kamu ingin menggunakannya. Nah, supaya kamu tidak merasa bingung, berikut ini ulasannya secara lengkap.

Cara Menggunakan Voucher Lazada

menggunakan voucher lazada

Cara Menggunakan Kode Voucher di aplikasi Lazada

  • Pertama kamu Buat pesanan melalui lazada seperti biasanya, kemudian kamu Tekan pada tombol Beli Sekarang
  • Selanjutnya kamu Atur jumlah, ukuran, warna, dan juga lain sebagainya, lalu klik pada tombol Beli Sekarang
  • Lanjutkan dengan melengkapi alamat pengiriman, nomor telepon, dan juga alamat e-mail, lalu scroll ke bawah
  • Selanjutnya kamu Masukkan kode voucher ke dalam kolom untuk Masukkan Kode Voucher, lalu klik tombol GUNAKAN
  • Kemudian lanjutkan dengan memilih Pada metode pembayaran yang kamu ingin gunakan, dan selesaikan proses pembayarannya.
✅ BACA JUGA:   Exfoliating Gel Bagus Terbaik Indonesia

Dalam kasus ini, voucher Lazada tersebut tidak harus kamu simpan ke dalam bagian My Voucher untuk bisa menggunakannya. Selain itu, voucher yang satu ini juga bisa kamu gunakan hampir di semua produk yang ada di dalam aplikasi Lazada.

Namun untuk bisa menggunakannya, kamu harus menuliskan kode nyasecara manual dari voucher yang kamu peroleh ke dalam kolom yang sudah disediakan. Baru setelah itu, kamu bisa memperoleh benefit dari voucher tersebut.

Cara Menggunakan Seller voucher di aplikasi Lazada

  • Pertama kamu buka halaman Voucher untuk bisa mendapatkan seller voucher
  • Selanjutnya kamu Klik pada tombol Collect untuk menyimpan voucher yang kamu inginkan
  • Untuk bisa menggunakannya, kamu klik pada tombol My Voucher yang ada di bagian atas halaman
  • Klik pada tombol Detail yang ada pada voucher yang akan kamu gunakan
  • Klik pada produk yang akan kamu beli, lalu klik pada tombol Beli Sekarang
  • Lanjutkan seperti umumnya, hingga sampai ke dalam halaman Cekout
  • Cek pada bagian Seller vouchers untuk memastikanm apakah voucher sudah digunakan
  • Kemudian kamu klik pada metode pembayaran dan lanjutkan pembayaran seperti biasanya.
  • Dan selesai.