aplikasi belajar bahasa arab

5 Rekomendasi Aplikasi Belajar Bahasa Arab, Mudah

5 Aplikasi Belajar Bahasa Arab Terbaik di Android

Swakarta.comAplikasi Belajar Bahasa Arab – Bahasa Arab merupakan salah bahasa yang penting untuk dipelajari, khususnya bagi umat Muslim.

Kenapa? Karena bahasa Arab merupakan bahasa utama yang digunakan dalam peribadatan (seperti salat dan membaca kitab suci Al-Qur’an) umat Islam di seluruh dunia dan merupakan salah satu bahasa yang paling banyak digunakan di muka bumi.

Saking pentingnya mempelajari bahasa Arab, setiap Muslim sudah dituntut untuk mempelajari bahasa itu sejak kecil.

Seperti bahasa lain pada umumnya, hal pertama yang perlu diketahui dalam mempelajari bahasa Arab adalah mengenali huruf huruf Hijaiyah (dalam bahasa Latin yaitu huruf A sampai Z).

✅ BACA JUGA:   Cara Menyimpan PPT Menjadi Video, Tak Perlu Aplikasi Lain

aplikasi belajar bahasa arab

Pilihan Aplikasi Belajar Bahasa Arab

1. Kamus Arab Indonesia

Mengapa harus melalui kamus? Karena hal ini adalah sumber utama kita mempelajari sebuah kata. Jika sebelumnya kamu harus ribet dengan kamus berbentuk buku, maka kini kamu bisa membuka kamus dalam bentuk aplikasi yang simpel dan mudah digunakan.

Kamus Arab Indonesia adalah salah satu aplikasi utama untuk belajar bahasa Arab. Kamu hanya perlu mengunduh dan memasang aplikasi tersebut di ponsel pintarmu. Setelah itu, mulailah belajar bahasa Arab dengan mencari kata-katanya dalam bahasa Indonesia.

2. Google Translate

Google Translate merupakan sebuah aplikasi penerjemah bahasa yang paling sering digunakan banyak orang. Selain karena penggunaannya yang sangat mudah, aplikasi ini juga mendukung banyak bahasa untuk diterjemahkan termasuk bahasa Arab tentu saja.

Google Translate memiliki tiga fitur utama yang sangat bermanfaat bagi kamu. Yang pertama adalah fitur penerjemah teks yang berfungsi dalam 103 bahasa secara online dan 59 bahasa secara offline.

Fitur lainnya adalah fitur yang memungkinkan kamu bisa mengarahkan kamera ponsel pintarmu untuk memotret tulisan yang ingin kamu terjemahkan.

3. Duolingo

Selanjutnya ada aplikasi Duolingo yang merupakan salah satu aplikasi belajar bahasa asing (termasuk bahasa Arab) paling populer.

Hal itu karena Duolingo menawarkan pendekatan pembelajaran yang sederhana dan cepat kepada para penggunanya.

Aplikasi ini sangat direkomendasikan bagi para pemula yang belajar bahasa Arab. Di aplikasi ini, pembelajaran difokuskan untuk mempelajari istilah-istilah kosakata, pengucapan dalam bentuk audio, serta permainan-permainan kecil untuk mengingat.

4. Memrise

Memrise adalah salah satu aplikasi favorit banyak orang dalam belajar bahasa asing termasuk bahasa Arab. Mengapa? Karena Memrise menawarkan fitur yang unik dan menyenangkan, seperti belajar langsung dari penutur asli, penggunaan aplikasi secara offline, dan penggunanya juga dapat mencoba menjadi pengisi suara.

✅ BACA JUGA:   Viral Pemkot DKI Jakarta memberi RP.9Juta Persemester Untuk Mahasiswa

Walaupun fitur-fitur keren tersebut berada di versi yang berbayar, namun jika kamu seorang pembelajar bahasa yang serius maka Memrise adalah salah satu jawaban yang tepat.

5. Belajar Bahasa Arab + Suara

Selanjutnya ada aplikasi belajar bahasa Arab yang cocok bagi si kecil. Aplikasi ini memungkinkan anak-anak untuk mempelajari bahasa Arab melalui hal-hal yang ada di sekitarnya.

Tentu saja hal itu dilakukan secara menyenangkan dan dilengkapi dengan gambar dan suara. Pendekatan belajar bahasa Arab melalui aplikasi ini dibuat interaktif.

Selain itu, anak-anak juga akan dihadapkan dengan permainan-permainan menarik agar pembelajaran tetap menyenangkan dan tidak terasa membosankan.

Dan masih banyak sekali fitur-fitur yang ditawarkan oleh aplikasi belajar bahasa Arab ini. Biar tidak semakin penasaran, langsung unduh aplikasi ini di sini.